Manfaat Buah Apel Untuk Wajah dan Cara Menggunakannya

- 9 Agustus 2022, 16:10 WIB
Ilustrasi manfaat buah apel untuk kecantikan wajah
Ilustrasi manfaat buah apel untuk kecantikan wajah /Pixabay.com/Pixel2013/

6. Memberi tampilan kulit yang sehat dan segar
Buah apel juga bisa membantu menutrisi kulit sehingga kesehatan kulit tetap terjaga. Selain itu, manfaat apel dalam menghidrasi dan mencerahkan kulit, juga bisa memberi tampilan kulit yang sehat dan segar (dewy look).

7. Melindungi kulit dari sinar UV
Apel mengandung antioksidan berupa polifenol yang bisa membantu melindungi kulit dari risiko kerusakan akibat paparan sinar UV matahari.

Penelitian dalam Mini Reviews in Medicinal Chemistry menyatakan bahwa polifenol berperan sebagai photoprotection yang mampu melindungi kulit dari efek buruk radiasi UV.

8. Mengencangkan dan menjaga keseimbangan pH kulit
Mengoleskan irisan buah apel ke wajah dipercaya dapat memberikan manfaat tersendiri. Jus hasil irisan apel bisa bisa membantu mengencangkan kulit dan membantu menjaga keseimbangan pH alami kulit.

Selanjutnya, untuk menggunakan apel pada wajah berikut ini caranya:

Minum jus atau makan buah apel. Mengonsumsi apel dengan memakan buahnya langsung atau meminumnya dalam bentuk jus merupakan cara terbaik untuk mendapatkan antioksidan dan vitamin di dalamnya.

Tak hanya untuk wajah, tapi juga untuk kesehatan secara keseluruhan.

Meletakkan irisan apel ke wajah. Beberapa ahli menyatakan bahwa meletakkan irisan apel ke wajah juga bisa memberi manfaat bagi kulit, misalnya membantu meningkatkan hidrasi dengan cepat.

Membuat DIY masker apel. Anda bisa membuat sendiri masker dengan cara menghancurkan buah apel beserta kulitnya. Mengoleskannya ke wajah dan menunggunya beberapa saat bisa menjadi cara terbaik mendapatkan manfaat apel untuk wajah.

Menggunakan apple cider vinegar. Sari buah apel juga bisa Anda dapatkan melalui cuka apel. Anda bisa langsung mengoleskannya ke kulit dengan kapas atau mencampurnya dengan bahan lain sebagai masker maupun toner.

Halaman:

Editor: Herianto


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini