Sebelum Tewas Tertimpa Pagar, Satpam Kejari Palopo Sempat Bagi Makanan ke Jurnalis

- 21 Juli 2022, 19:40 WIB
Satpam Kejari Palopo menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Palemmai Tandi, Kota Palopo.
Satpam Kejari Palopo menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Palemmai Tandi, Kota Palopo. /Haswan/

LENSA LUWU TIMUR - Aksi demonstrasi Mahasiswa di Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Palopo memakan korban jiwa.

Security Kejari Palopo, Abdul Aziz meninggal dunia usai tertimpa pagar Kantor Kejari Palopo, Kamis (21/7/2022).

Pensiunan TNI ini masih sempat mendapat perawatan medis di RSUD Palemmai Tandi usai tertimpa pagar.

Baca Juga: Pasca Satpam Kejari Palopo Tewas, Polisi Lakukan Pengamanan di Sejumlah Kampus

Namun, nyawanya tidak tertolong dan meninggal dunia saat berada di RSUD Palemmai Tandi Kota Palopo.

Jurnalis Koran Seruya, Andri Sudirman yang menjadi saksi mata mengatakan, pendemo datang dengan menggunakan mobil bak terbuka.

Saat itu, aparat kepolisian dan keamanan yang berjaga sejak pagi itu istirahat makan siang di sekitar Kantor Kejaksaan.

Baca Juga: Andre Taulany Bocorkan Sifat Sule yang Sebenarnya, Ini Pengakuannya

"Peristiwanya sangat cepat. Bahkan, almarhum sempat membagikan nasi bungkus kepada aparat keamanan yang berjaga dari pagi hingga siang," ujarnya.

Halaman:

Editor: Hamka Andi Tadda


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x