Viral di Media Sosial, Bupati Luwu Utara Janji Jalan Kaluku-Subur Diperbaiki Tahun Ini

2 Juli 2022, 18:02 WIB
Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani/Pemkab Luwu Utara. /

LENSA LUWU TIMUR - Viral di media sosial, Bupati Luwu Utara janji jalan Kaluku-Subur diperbaiki tahun ini.

Ruas Jalan Kaluku-Subur viral usai sejumlah warga mempostingnya di media sosial.

Warga memposting jalan Kaluku-Subur lantaran mengalami rusak berat.

Menanggapi hal itu, Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani berjanji bakal memperbaikinya tahun ini.

Indah mengatakan jalan yang rusak parah itu merupakan jalan penghubung antara Kecamatan Sukamaju menuju Sukamaju Selatan.

"Nama ruas jalan tersebut adalah ruas Kaluku-Subur, beberapa tahun terakhir selalu dianggarkan karena merupakan salah satu ruas strategis kabupaten," kata Indah.

"Termasuk di Tahun anggaran 2020 dan 2021, hanya saja karena covid, terpaksa direfocusing," sambungnya.

Tahun ini, ruas tersebut kembali dianggarkan untuk di kerjakan sejauh 2,5 KM. Pengadaannya sementara berproses.

Indah menjelaskan sepanjang anggarannya, pihaknya akan mengupayakan perbaikan.

Apalagi jalan itu merupakan akses utama warga.

"Pasti Pemda akan selalu upayakan jika anggaran itu ada, apa lagi kehadiran infrastruktur temasuk jalan yang memadai memang menjadi salah satu program pemda yang di harapkan mampu meningkatkan perekonomian masyarakat," ujarnya.

Sementara itu, Plt kepala dinas PUTRPKP2, Rusdi Rasyid, saat di konfirmasi menyampaikan bahwa ruas jalan kaluku-subur sementara ini dalam Proses Tender.

"Insya Allah setelah Proses Tender selesai akan segera dikerjakan," ungkap Rusdi Rasyid.

"Kegiatannya bukan hanya sekedar perbaikan, tapi termasuk juga pelebaran ruas jalan nantinya," tutupnya. (***)

Editor: Chaliq Mughni

Sumber: Pemkab Luwu Utara

Tags

Terkini

Terpopuler