Ketua DPRD Luwu Timur Minta Pengawasan Hewan Qurban Ditingkatkan

- 1 Juli 2022, 20:14 WIB
Ketua DPRD Luwu Timur, Aripin
Ketua DPRD Luwu Timur, Aripin /

LENSA LUWU TIMUR - Ketua DPRD Luwu Timur, Aripin meminta pengawasan hewan qurban ditingkatkan.

Itu kata Aripin, untuk mengantisipasi munculnya wabah penyakit mulut dan kuku (PMK) di Luwu Timur.

Sebab katanya, penyakit dapat menular pada hewan ternak atau hewan qurban, khususnya sapi dan kambing, di Kabupaten Luwu Timur.

Baca Juga: Bikin Bangga! Dua Siswa Ini Wakili Palopo di Ajang Festival dan Lomba Seni Tingkat Provinsi

“Setiap hewan korban harus diperiksa apakah sudah lulus kesehatan atau tidak," katanya.

"Apalagi jika hewan dari luar daerah harus benar-benar dilakukan pemeriksaan kesehatannya," sambung Aripin.

"Demi menjaga kesehatan masyarakat, jika ada hewan yang terkena penyakit, maka harus dipulangkan ke tempat-tempat asalnya," terangnya.

Selain meminta pemerintah meningkatkan pengawasan, Ketua Golkar Luwu Timur ini juga menghimbau masyarakat agar teliti saat membeli hewan qurban.

Baca Juga: Lima Tahun Tidak Bekerja, Artis Komedian Kadir Mengaku Pernah Menjual Aset-asetnya

Halaman:

Editor: Hamka Andi Tadda


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini