China Kuasai Final Malaysia Open, Indonesia Tempatkan Dua Wakil

- 3 Juli 2022, 10:50 WIB
Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto/pbsi
Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto/pbsi /

LENSA LUWU TIMUR - China kuasai final Malaysia Open, Indonesia tempatkan dua wakil.

Dua wakil Indonesia yang yang berhasil lolos ke babak final ialah, ganda putra Indonesia, Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto dan ganda putri Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Sementara, satu wakil Indonesia, Jonatan Christie harus tumbang di babak semi final.

Berlaga di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Sabtu, 2 Juli 2022, Jonatan Christie harus mengakui keunggulan Viktor Axelsen dari Denmark.

Sementara itu, Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto berhasil membungkam pasangan tuan rumah, Goh Sze Fei-Nur Izzuddin hanya dalam dua set.

Wakil Indonesia menang dengan skor akhir 21-14 dan 21-12. Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto menang dalam tempo 37 menit.

Satu wakil Indonesia yang melaju ke babak final berasal dari Ganda putri, Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Pasangan srikandi Indonesia itu tampil apik saat berhadapan dengan pasangan Korea Selatan, Jeong Na Eun-Kim Hye Jeong.

Apriyani Rahayu-Siti Fadia Silva Ramadhanti unggul dengan skor 21-14 dan 22-20.

Halaman:

Editor: Chaliq Mughni

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x